Bupati Satono Ajak Masyarakat Sambas Sukseskan Pilkada 2024

Editor: Admin author photo

Ket: Bupati Satono acara Peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sambas Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Sambas di Halaman Kantor Bupati Sambas. Jumat, (31/5/2024). 

Kabarsambas.com - Bupati Sambas H. Satono, S.Sos.I., M.H mengharapkan pelaksanaan Pilkada 2024 dapat menghadirkan suasana sejuk, jujur, berintegritas dan akan menolak semua tindakan yang tidak terpuji yang dapat mencederai demokrasi yang sudah berjalan lebih baik. 


"Kita harus dapat secara bersama mendorong kampanye yang berkualitas dengan mengedepankan adu ide dan gagasan, dan karya nyata yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Sehingga Pilkada Sambas dapat terlaksana secara sukses dan bermartabat," katanya saat menyampaikan sambutan dalam acara Peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sambas Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Sambas di Halaman Kantor Bupati Sambas. Jumat, (31/5/2024). 


Bupati Satono juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setingi-tingginya kepada KPU Sambas beserta jajarannya dalam penyelanggaraan Pilpres dan Pileg bulan Februari kemarin telah berjalan aman dan lancar. 


"Saatnya kini kita kembali bersatu padu, terus menjalin silaturahmi dalam suasana damai untuk membangun Sambas yang lebih baik lagi kedepannya," ucapnya. 


Dengan hadirnya peluncuran Pilkada ini pertanda bahwasanya seluruh lapisan masyarakat Sambas sudah pintar-pintar, sudah cerdas-cerdas, beda pilihan, beda jagoan di partai politik itu hal yang biasa karena, pesta demokrasi harus bahagia. 


"Atas nama pemerintah daerah Kabupaten Sambas saya meminta agar kita terus bersama-sama menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Sambas agar tetap aman dan kondusif sehingga penyelanggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sambas Tahun 2024 nanti juga akan berjalan dengan aman dan lancar," ungkapnya. 


Satono mengajak seluruh elemen masyarakat untuk dapat terus bersatu padu dalam merayakan pesta demokrasi untuk memilih pemimpin terbaik 5 tahun kedepan bagi Kabupaten Sambas tercinta. 


"Kemudian kepada semua pihak yang terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dalam Pilkada kedepan kami berpesan, mari kita sukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sambas Tahun 2024, mari kita pahami dan ikuti seluruh prosedur tahapan dan ketentuan Pilkada, agar nanti hasilnya dapat berjalan sesuai dengan apa yang menjadi harapan kita bersama," ujarnya. 


Terakhir, Bupati Sambas berharap semua pihak terkait dapat bersinergi dan bekerja sama dengan baik dalam mensukseskan Pilkada tahun 2024 di Kabupaten Sambas. 


Semoga ikhtiar dalam upaya mensukseskan Pilkada 2024 yang aman dan damai di Kabupaten Sambas diridhoi Allah Subhanahu wa Ta'ala. 


"Mudah-mudahan acara Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024 insyaallah berjalan dengan aman, lancar, damai, tentram, dan bahagia sesuai dengan harapan kita semua. Pilkada berintegritas dalam rangka mewujudkan Sambas berkemajuan," Pungkasnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini