Anwari Apresiasi Upaya Pembentukan BNN di Kabupaten Sambas

Editor: Admin author photo

Ket: Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sambas, Anwari, S.Sos., M.AP

Kabarsambas.com - Bupati Sambas, H. Satono, S.Sos.I., M.H., melakukan audiensi dengan Kepala BNN RI Marthinus Hukom demi mempercepat pembentukan BNN di Kabupaten Sambas. 


Pembentuk BNN di Kabupaten Sambas langsung disambut baik oleh BNN RI dan Pemerintah Kabupaten Sambas telah menyiapkan fasilitas pembentukan BNN di Kabupaten Sambas. 


Hal itu ditanggapi langsung oleh Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sambas, Anwari, S.Sos., M.AP., dia mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Sambas yang dipimpin oleh Bupati Sambas, H. Satono, S.Sos.I., M.H., mengkomunikasikan dan berkoordinasi kepada BNN RI terhadap pembentukan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sambas.


"Tentunya Saya mengapresiasi gerak Bupati Sambas beserta jajaran yang telah berkoordinasi untuk membentuk BNN di Kabupaten Sambas. Keinginan ini disambut baik dengan fasilitas yang sudah disiapkan artinya Pemkab Sambas siap dan fokus terhadap pembentukan BNN dalam rangka mengurangi pengguna narkoba di Kabupaten Sambas," tuturnya. Jumat, (19/4/2024). 


BNN mempunyai tugas pemerintahan di bidang pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, psikotropika, prekursor dan bahan adiktif lainnya kecuali bahan adiktif untuk tembakau dan alkohol.  


"Melalui pembentukan BNN ini diharapkan dapat menekan jumlah pengedar narkoba di Kabupaten Sambas, sehingga Kabupaten Sambas bisa terhindar dari bahaya narkotika," ujar Anwari. 


Saat dimintai tanggapan mengenai pengecekan tes urin bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), Anwari juga sangat mendukung program tersebut sebagai deteksi dini penyalahgunaan narkotika.


"Mengenai pengecekan tes urin bagi ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sambas kita sangat mendukung sebagai upaya untuk mengantisipasi dari penyalahgunaan narkoba," pungkasnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini