Bupati Satono Berikan Bantuan 100 Juta kepada Masjid Al-Ikhlas Desa Lela

Editor: Admin author photo

Ket : Tim Safari Ramadhan melakukan Safari Ramadhan di Masjid Al-Ikhlas, Dusun Sebandir, Desa Lela, Kecamatan Teluk Keramat. Selasa, (26/3/2024).

Kabarsambas.com - Tim Safari Ramadhan melakukan Safari Ramadhan di Masjid Al-Ikhlas, Dusun Sebandir, Desa Lela, Kecamatan Teluk Keramat. Selasa, (26/3/2024).


Bupati Sambas, H. Satono, S.Sos.I, M.H., mengungkapkan rasa syukur dan bahagianya serta mengucapkan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada masyarakat di Desa Lela yang telah hadir secara antusias mengikuti kegiatan Safari Ramadhan. 


Kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan agenda tahunan Bupati Sambas selama menjabat yang juga diikuti oleh Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sambas, instansi vertikal, organisasi keagamaan dan perbankan. 


"Alhamdulillah Saya menjadi Bupati baru 2 tahun 8 bulan sudah membangun dan rehabilitasi 83 SD, 87 SMP, dan jalan sudah banyak yang dibangun walaupun belum selesai semuanya," ujarnya. 


Satono menuturkan proses pembangunan memerlukan waktu yang panjang dan perlu proses perencanaan yang matang.


"Insyaa Allah semuanya pasti mendapatkan giliran pembangunan, bukan karena tidak penting, pembangunan ini tidaknbisa simsalabim, semuanya penting, hanya perlu waktu," ungkap Bupati Sambas. 


Dalam kesempatan tersebut Bupati Sambas juga menyerahkan bantuan kepada pengurus Masjid Al-Ikhlas, Desa Lela sebanyak 100 juta dan bantuan sembako dari Baznas. 


"Tahun 2024 Kecamatan Teluk Keramat sudah saya alokasikan dana sekitar 90 miliar, terbesar dibandingkan kecamatan-kecamatan yang ada di Kabupaten Sambas," pungkasnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini