Anwari Ajak Generasi Muda Melek Politik

Editor: Admin author photo

Ket: Anggota DPRD Kabupaten Sambas, Anwari

Kabarsambas.com - Anggota DPRD Kabupaten Sambas, Anwari mengatakan generasi muda harus turut aktif dalam pemilu dan pilkada 2024.


Hal ini kata dia sangat penting karena partisipasi politik generasi muda sangat menentukan masa depan suatu daerah.


"Pembangunan di masa sekarang berlandaskan banyak hal yang fundamental, tak hanya memperhatikan kebutuhan namun juga harus sesuai dengan perkembangan zaman," Ujarnya, Senin (8/8/2024)


Sementara lanjut politisi Gerindra tersebut, generasi milenial adalah pengguna kemajuan teknologi yang paling dominan.


"Mereka adalah pelaku pembangunan, ditambah dengan tuntutan zaman yang saat ini berbasis teknologi dan digitalisasi, maka generasi muda milenial memegang peranan paling besar," paparnya.


Karena itu lanjut Anwari, generasi muda harus aktif dan berpartisipasi maksimal dalam pemilu 2024.


"Generasi milenial kita ajak untuk aktif dan berperan dalam pemilu 2024, menentukan sendiri siapa saja wakil di parlemen, siapa saja yang layak menjadi pemimpin di Kabupaten Sambas," Tutupnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini