Bupati Satono Sosialisasikan Balek Kampung di PLBN Aruk Sajingan

Editor: Admin author photo

Ket: Bupati Sambas H. Satono menjadi narasumber sosialisasi Ombudsman Balek Kampung di PLBN Aruk Sajingan Besar, Selasa (24/10/2023)

Kabarsambas.com - Bupati Sambas H. Satono menjadi narasumber sosialisasi Ombudsman Balek Kampung di PLBN Aruk Sajingan Besar, Selasa (24/10/2023)


Pada kesempatan itu, Bupati Satono mengenalkan banyaknya potensi yang dimiliki Kabupaten Sambas baik secara geografis maupun demografi. 


Satono menyebut kegiatan itu upaya dalam memberikan sosialisasi serta edukasi kepada masyarakat dan penyelenggara pelayanan publik di daerah, termasuk perbatasan.


Sosialisasi itu diinisiasi Ombudsman Perwakilan Kalimantan Barat dengan tajuk Ombudsman Balek Kampong di PLBN Aruk.


"Kegiatan itu bertema Sinergitas Optimalisasi Pelayanan Publik di Wilayah Perbatasan merupakan konsep sosialisasi dan edukasi tentang tugas, dan fungsi Ombudsman dan juga pelayanan publik secara umum," kata Satono.


Satono menjelaskan, kegiatan OBK ini dalam rangka mengambil momentum saling bersinergi dengan para penyelenggara pelayanan publik termasuk pemerintah Daerah Kabupaten Sambas.


Satono mengapresiasi Ombudsman Kalbar yang mengundang dirinya sebagai narasumber dalam kegiatan.


Satono berharap dengan kedatangan Ombudsman bersama rombongan Instansi Vertikal dapat membawa sebuah sinergi. Serta atensi yang luar biasa dalam rangka memajukan daerah perbatasan di Kabupaten Sambas.


“Terima kasih banyak atas berkenannya menunjuk kembali dalam agenda Ombudsman Balek Kampung yang merupakan atensi bagi masyarakat kami di Kabupaten Sambas," kata Satono.


“Terima kasih juga kepada Ombudsman bersama rombongan dalam memberikan atensi kepada masyarakat kami yang ada di Kabupaten Sambas terutama di daerah perbatasan kami ini," imbuhnya.


Dia berharap kegiatan itu menjadi sinergi positif dalam rangka memajukan Kabupaten Sambas yang telaknya di daerah perbatasan Malaysia.


"Mudah mudahan kunjungan bersama rombongan membawa sebuah sinergi, atensi yang luar biasa bagi kita semua dalam rangka memajukan negeri yang tercinta perbatasan Kabupaten Sambas,” Pungkasnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini