Polres Sambas Berhasil Ringkus Pelaku Pencurian di Galing

Editor: Admin author photo

Ket: Tim Kalong SatReskrim Polres Sambas berhasil mengungkap dan menangkap Residivis Pelaku Pencurian atas nama Sunarto alias Narto di Kecamatan Semparuk. Rabu (19/7/2023). 

Kabarsambas.com - Tim Kalong SatReskrim Polres Sambas berhasil mengungkap dan menangkap Residivis Pelaku Pencurian atas nama Sunarto alias Narto di Kecamatan Semparuk. Rabu (19/7/2023). 


Kasat Reskrim Polres Sambas, AKP I Ketut Pasek Sudina, S.I.K., MH., mengungkapkan bahwa dari hasil pengembangan penyelidikan, sudah ada 3 TKP yang melaporkan kejadian tersebut ke Mapolres Sambas 


"Diantaranya TKP pertama di wilayah hukum Kecamatan Galing dengan kerugian 1 unit handphone, 1 unit Laptop dan 1 buah buku tabungan, TKP kedua di wilayah hukum Kecamatan Galing dengan kerugian 1 unit Handphone beserta sejumlah uang kurang lebih 300 ribu rupiah, dan TKP ketiga di wilayah hukum Kecamatan Sambas dengan kerugian 1 unit Laptop, 1 unit Handpone, emas seberat kurang lebih 100 gram dan sejumlah uang kurang lebih sebesar 3 juta rupiah," Ungkapnya. 


Selanjutnya kata Kasatreskrim masih ada barang bukti berupa dua unit Laptop dengan rincian satu buah Laptop merk Acer warna hitam dari keterangan pelaku bahwa pelaku mengambil Barang Bukti (BB) tersebut di sebuah rumah yang berada di Desa Seburing Kecamatan Semparuk berupa satu buah Laptop merk Asus warna hitam dari keterangan pelaku diambil di sekolah Dasar Negeri 7 Desa Seranggam Kecamatan Selakau untuk terkait barang bukti 2 laptop tersebut, Satreskrim Polres Sambas sudah menghubungi korban dan masih menunggu dari pihak korban untuk melapor ke Polsek setempat atau Polres Sambas. 


"Pada saat anggota melakukan pengembangan, pelaku mencoba melakukan perlawanan dan melarikan diri, sehingga anggota memberikan tindakan tegas dan terukur kepada pelaku," Terang AKP I Ketut. 


Selanjutkan pelaku dan barang bukti dibawa ke Mapolres Sambas untuk dilakukan proses penyidikan lebih lanjut.


"Untuk pelaku masih di lakukan pengembangan untuk mendalami adanya TKP lain di wilayah hukum Polres Sambas," Pungkasnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini