DPRD Sambas Komitmen Dorong Peningkatan Layanan Haji

Editor: Admin author photo

Ket : DPRD Sambas Komitmen Dorong Peningkatan Layanan Haji

Kabarsambas.com - Unsur Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Sambas melakukan kunjungan kerja ke Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Embarkasi Batam. Kunjungan Kerja dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Sambas H Abu Bakar SPd I bersama Wakil Ketua I Ferdinan SE ME dan Wakil Ketua III Suriadi SH. 


Unsur Pimpinan diterima Langsung Sekretaris PPIH Embarkasi Batam H Zulkarnain yang juga Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kota Batam bersama jajarannya di ruang VIP Asrama Haji Embarkasi Batam, Senin (19/6/2023). Dalam silaturahmi tersebut, Ketua DPRD mengemukakan kunker dalam rangka silaturahmi Legislatif dengan PPIH Embarkasi Batam. 


"Alhamdulillah, kami disambut dengam baik. Kunjungan ini sebagai bentuk silaturahmi dan upaya kami mendapatkan informasi saran dan masukan mengenai langkah-langkah atau upaya agar kualitas pelayanan dan penyelenggaraan haji Kabupaten Sambas semakin baik," ujar Ketua DPRD.


H Abu mengatakan, DPRD siap mendorong dan mendukung Pemerintah Daerah agar kedepannya, Calon Jamaah Haji bisa terlayani dengan baik. Kata dia, Legislatif berkomitmen untuk memaksimalkan peningkatan kualitas pelayanan haji. 


"Karena dilegislatif, ada fungsi penganggaran, insyaa Allah kami siap mengawal agar pelayanan ibadah ini bisa lebih baik lagi kedepannya, terutama untuk kenyamanan para jamaah," tutur dia. 


Hal senada juga diaminkan Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Sambas, Ferdinan SE ME. Legislator Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Sambas ini mengatakan DPRD telah mengantongi banyak informasi dari silaturahmi dengam PPIH Embarkasi Batam guna mewujudkan komitmen DPRD terhadap pelayanan haji Kabupaten Sambas. 


"Alhamdulillah, dari PPIH Embarkasi Batam sangat menerima maksud dan tujuan kedatangan kami. Dari pertemuan itu, kami memiliki data dan informasi penting, yang nantinya akan jadi bahan kami untum rapat kerja dengan Pemerintah Daerah, maupun dengan Kemenag Sambas," sebut Ferdinan. 


Wakil Ketua III DPRD Kabupaten SambasSuriadi SH menambahkan masih banyak aspek yang bisa ditingkatkan Pemerintah Daerah dan Legislatif Kabupaten Sambas. Terutama terang dia, dengan penguatan-penguatan APBD guna mendukung aspek pelayanan ibadah Haji. 


"Pada prinsipnya, peluang untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi tamu Allah ini, masih sangat terbuka, yakni ada pada komitmen pemerintah daerah dan legislatif. Insyaa Allah, karena ini adalah hal baik, sudah seharusnya mendapatkan perhatian bersama," Tutup Suriadi (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini