Ket: Anggota DPRD Dapil 3 Kabupaten Sambas Fraksi PKS, Karmadi saat bersama anak-anak yang mendapatkan program sunat gratis. |
Kabarsambas.com - Anggota DPRD Dapil 3 Kabupaten Sambas Fraksi PKS, Karmadi peduli kasih memberikan sunat massal gratis kepada 6 anak yang tergolong kurang mampu di Desa Semelagi, Kecamatan Selakau, Sabtu (14/1/2022).
Karmadi mengatakan dana yang dialokasikan khusus bagi anak kurang mampu spontan diberikan kepada enam anak di Desa Semelagi karena sudah memasuki usia siap disunat dan terkendala oleh biaya.
"Kali ini kita mengadakan kegiatan sunat massal namun tapi hanya khusus ditujukan bagi anak yang kurang mampu. Kita mendapati ada enam anak yang usianya cukup dan mereka siap untuk disunat tapi belum mampu. Jadi mereka itulah yang mengikuti kegiatan sunat massal," katanya saat dikonfirmasi (19/1/2022).
Dia menjelaskan pelaksaan sunatan massal tersebut juga merupakan bentuk rasa peduli Karmadi yang merupakan anggota DPRD Sambas terhadap orang-orang yang membutuhkan khusus mendengarkan teriakan masyarakat.
"Tujuan kita tentunya untuk meringankan beban orang tua mereka sekaligus ini bentuk rasa syukur saya atas rezeki yang Allah titipkan. Kegiatan kali ini saya menggunakan dana pribadi, karena prosesnya cepat dan mudah," jelas Karmadi.
Karmadi berharap dapat terus memberikan uluran tangan kepada masyarakat khususnya yang sangat membutuhkan, sehingga kedepannya dapat meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.
"Saya berharap kedepannya diberikan kemudahan agar dapat melaksanakan kembali acara seperti ini dan mengajak lebih banyak anak kurang mampu untuk mengikuti kegiatan sunat massal seperti ini," pungkasnya. (Sai)