BBM Naik, Dewan Minta Pemkab Pantau Harga Kebutuhan Pokok

Editor: Admin author photo

Ket: Yudha Alwi 

Kabarsambas.com - Anggota DPRD Kabupaten Sambas, Yudha Alwin meminta agar pemerintah daerah Kabupaten Sambas melakukan monitoring secara berkala terhadap harga-harga kebutuhan pokok di Kabupaten Sambas. 


Hal ini diungkapkan oleh Politisi Milenial dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Sambas, sebagai langkah antisipasi kenaikan harga-harga kebutuhan pokok sebagai imbas dari kenaikan harga BBM bersubsidi di Indonesia. 


"Kita minta Pemda melalui Dinas Perdagangan bisa melakukan monitoring secara berkala dan rutin terhadap harga-harga kebutuhan pokok di Kabupaten Sambas," katanya. Kamis (8/9/2022) 



Dijelaskan oleh Yudha, di Dapil 5 yang meliputi Kecamatan Teluk Keramat, Galing, Sajingan Besar, Tangaran dan Paloh sangat rawan akan kenaikan harga kebutuhan pokok. 


Hal ini mengingat lokasi dari 5 Kecamatan itu yang cukup jauh dari jangkauan ibukota Kabupaten. Termasuk lonjakan harga BBM bersubsidi yang dijual eceran karena jauhnya akses masyarakat ke SPBU milik pemerintah ataupun swasta. 


"Di Dapil saya, Dapil 5 itu sangat mungkin harga barang naik drastis. Sebut saja seperti Sajingan Besar, Paloh. Atau yang lebih jauh Temajuk, disana sudah pasti harga kebutuhan pokok juga ikut naik," ungkapnya. 


"Bum lagi harga BBM-nya, sudah pasti diatas harga yang dijual di SPBU karena mereka jauh dari SPBU dan hanya berpangku pada eceran," tegasnya. 


Untuk itu, dia juga meminta agar ada solusi jangka pendek dari Pemda dan Pemerintah Pusat agar daya beli masyarakat tetap terjaga dan masyarakat bisa tetap terpenuhi kebutuhannya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini