Apresiasi Gelaran Bulutangkis Sambas Open 2022

Editor: Admin author photo

Ket: Persatuan Bulutangkis Kijang Berantai Kabupaten Sambas.

Kabarsambas.com-Pelatih Persatuan Bulutangkis Kijang Berantai Kabupaten Sambas, Supardi SMn, mengapresiasi gelaran Turnament Bulutangkis Sambas Open 2022.


Dikatakan dia, Gelaran Sambas Open menjadi turnament yang ditunggu-tunggu para pecinta bulutangkis Kabupaten Sambas. Pasalnya, kata Pelatih Bulutangkis bersertifikasi ini, gelaran turnament Sambas Open terakhir digelar pada 2012 silam.


 "Turnament Bulutangkis Sambas Open 2022 ini merupakan event bergengsi. Kami berterima kasihi kepada Pemda Kabupaten Sambas, PBSI yang telah bersemangat lagi menggelar Sambas Open ini," ujar Supardi.


Sambas Open dinilai bergengsi oleh Pria yang berdinas di BPS Sambas ini, karena Sambas Open menjadi satu-satunya turnament bulutangkis di Kabupaten Sambas yang menggelar pertandingan kategori usia pelajar. Selain itu, kategori yang paling bergengsi menurut dia, adalah Kategori Beregu Klub Putra.


"Dengan adanya kategori untuk usia pelajar, Sambas Open menjadi turnament bergengsi sekaligus menjadi ajang penting dalam pembinaan atlit bulutangkis Kab Sambas. Kita harapkan, turnament dengan kategori pemula, pelajar dan usia muda lainnya, menjadi daya tarik sendiri bagi pecinta bulutangkis untuk semangat berlatih sehingga perbulutangkisan Kab Sambas dapat berkembang pesat," Pungkasnya. (Sai)



Share:
Komentar

Berita Terkini