Wisudawan Pascasarjana IAIS Sambas Mampu Mengabdi Untuk Masyarakat

Editor: Admin author photo

Direktur Pascasarjana IAIS, Dr. Arnadi, M.Pd

Kabarsambas.com- Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas (IAIS) melaksanakan Wisuda ke-10.


IAIS mewisuda sebanyak 66 Wisudawan Diploma dan Sarjana, serta 26 Wisudawan Pascasarjana di Aula IAIS Sambas, Rabu (31/3/2021)


Direktur Pascasarjana IAIS, Dr. Arnadi, M.Pd mengatakan lulusan magister IAIS, diharapkan bisa memberikan nilai keagamaan bagi masyarakat.


"Tentu dengan lulusnya para pascasarjana ini, maka masyarakat muslim akan mendapatkan pendidikan yang layak," katanya.


Pascasarjana yang lulus dikatakan Arnadi juga bisa membentuk sistem pembelajaran, bahkan membantu nilai ekonomi di Kabupaten Sambas.


"Lulusan S2 ini tidak hanya menjadi guru namun bisa diexpert hingga mendesain pembelajaran, bahkan dalam hal ekonomi mereka mungkin bisa mengangkat ekonomi menengah kecil," ungkapnya.


Pihaknya berharap mahasiswa pasca S2 ini dapat menerapkan masing-masing keahliannya, sehingga dapat berguna bagi seluruh masyarakat.


"Harapan kite mudah-mudahan mereka yang selesai hari ini akan menjadi pion di masyarakat," Pungkasnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini