Kejari Sambas Gelar Sartijab Kasipidus dan kepala Cabang Kejari Pemangkat

Editor: Admin author photo

Ket: Pelaksanaan Prosesi Serah Terima Jabatan yang dilakukan oleh Kepala Kejaksaan Sambas, Icwan Effendi kepada Kepala Cabang Kejaksaan Negeri Pemangkat dan Seksi Tindak Pidana Khusus. Kamis (17/9/2020)

Kabarsambas.com
-Kejaksaan Negeri (Kejari) Sambas melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sartijab) Kepala cabang Kejaksaan Negeri Pemangkat dan Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus.

Dimana pergantian Kepala cabang Kejaksaan negeri Pemangkat dari Jumriadi Usman.SH.MH kepada Dodhy Aryo Yudho.SH dan Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasipidus) dari Dodhy Aryo Yudho.SH Kepada bapak Amiruddin. SH.MH. Kamis (17/9/2020) di Aula Kejari Sambas.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Sambas  Ichwan Effendi mengatakan pelaksanaan mutasi di kejaksaan republik Indonesia merupakan suatu hal yang lumrah dan ini penting untuk melaksanakan penyegaran pejabat.

"Mutasi juga perlu di maknai sebagai sarana untuk mengali dan memperluas wawasan. Saya yakin di setiap penempatan tugas selalu ada karateristik tempat bertugas begitu juga dengan kasus-kasus yang ditangani dimungkinkan ada perbedaan karakteristik," katanya.

Tentu dengan adanya pejabat baru akan diiringi dengan semangat yang baru, Untuk dibidang pidsus semoga dapat berkerja dengan baik dan pengungkapan kasus bisa meningkat juga.

"Pada intinya dibidang Pidsus diharapkan bisa menjadikan bidangnya yang dipimpin oleh kasi pidsus yang baru nanti, untuk bisa lebih menyelamatkan keuangan negara," ungkapnya

Dirinya akan berkonsolidasi dengan pejabat yang baru untuk memberikan semangat dorongan supaya bisa lebih meningkatkan kinerja dengan baik.

"Saya berharap pejabat yang baru bisa menyesuaikan diri ditempat yang baru dan pelajarilah tufoksi dalam bertugas dan mulailah dalam menyusun strategi dalam menangani kasus," Pungkasnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini