Penaggulangan Covid-19, Pemda Bisa Geser Anggaran Secara Mandiri

Editor: Admin author photo
Ir.Arifidiar.MH

Kabarsambas.com- Upaya penanggulangan dan pencegahan penyebaran covid-19 dikabupaten Sambas mesti didukung dengan anggaran yang memadai.

Hal ini disampaikan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sambas Ir.H.Arifidiar.MH Dirinya menambahkan pihaknya sangat mendorong dan mendukung perubahan atau pergeseran anggaran APBD Kabupaten Sambas, demi memastikan program dan upaya keamanan dan keselamatan seluruh warga Kabupaten ini.

"Kondisi ini ditambah lagi dengan adanya satu pasien positif sudah mengkhawatirkan kita semua, oleh karenanya, upaya melindungi masyarakat mesti di backup melalui ketersediaan anggaran, agar penanganan bisa berjalan baik," katanya. Jumat (27/3/2020).
Ketua Golkar Kabupaten sambas ini menyarankan Pemerintah Kabupaten Sambas mestilah melakukan pergeseran anggaran dan mengumumkannya kepada publik.

"Apabila semua telah disepakati, terpenting adalah adanya keterbukaan publik, transparansi penggunaan anggaran tersebut, sejauh mana detil proses pergeseran anggaran yang telah dilakukan, mengingat regulasi memberikan wewenang kepada Pemda untuk dapat menggeser mandiri tanpa di bahas dengan DPRD," tuturnya.

Mekanismenya kata Arifidiar, Pemerintah Daerah cukup menyampaikan surat pemberitahuan ke DPRD guna materi pembahasan nanti di prubahan anggaran kedepan.

"Kemudian menyampaikan item apa saja yang digeser, ploting Kemana saja anggaran yang digeser tersebut, sehingga benar-benar berfungsi nyata terhadap percpatan penanganan dan pnangulangannya, serta berapa besaran total anggaran yang digeser untuk keperluan tersebut," paparnya.

Pergeseran anggaran ini haruslah memberikan manfaat terhadap item program yang dilaksanakan.

"Seperti kesediaan APD, operasional, fasilitas, asupan vitamin yang sesuai  standar, serta bagi petugas medis, ASN, TNI, Polri, Puskesmas, Desa dan perangkatnya serta pihak lainnya yang menjadi garda terdepan dalam gugus kerja penanggulangan dan pencegahan covid-19 secara menyeluruh di Kabupaten Sambas," Tutupnya. (Sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini